Craig Goodwin Striker Timnas Australia Comeback Dari Cedera
2 min readMAU GOL – Selasa 03 September 2024 01:35 WIB
Australia akan menghadapi Timnas Indonesia dan Bahrain dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim berjulukan Socceroos tersebut bakal memulai putaran
ketiga dengan melawan Bahrain di Robina Stadium, pada Kamis (5/9/2024).
Kemudian laga kedua, Australia akan menghadapi Timnas Indonesia
di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
Untuk menghadapi Bahrain dan Timnas Indonesia ini, Federasi Sepak Bola Australia telah mengumumkan 24 pemain.
Dari 24 pemain tersebut dipastikan ada satu striker yang dipastikan bakal comeback yakni Craig Goodwin.
Pemain Liga Arab Saudi, Al-Wehda, tersebut sebelumnya absen membela Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua.
Hal ini karena Craig Goodwin mengalami cedera, sehingga ia harus fokus pemulihan.
Untuk itu, pertandingan melawan timnas Indonesia dan Bahrain ini akan menjadi laga comeback buatnya
Pemain berusia 32 tahun tersebut siap untuk membantu Australia bersaing di putaran ketiga ini.
Bahkan pemain yang memiliki 15 caps tersebut mengaku sudah dalam kondisi terbaiknya untuk membantu tim.
Craig Goodwin Comeback Dari Cedera Dan Ingin Cetak Gol Lawan Indonesia
BACA JUGA : Port Fc Belum Terkalahkan Di Pekan Kelima Liga Thailand
“Benar sekali, saya rasa berada dalam performa terbaik dalam
karier saya selama empat tahun terakhir, Anda tahu memberi
kontribusi besar dalam gol dan assist, tidak peduli apakah itu di
level klub atau internasional,” ujar Craig Goodwin sebagaimana
dilansir dari laman resmi Socceroos, Senin (2/9/2024).
Lebih lanjut, mantan pemain Newcastle tersebut mengaku bahwa ia telah berjuang melawan cedera yang menganggunya.
Akan tetapi, ia terus berusaha bangkit dan akhirnya bisa kembali memperkuat Australia.
Mantan pemain Adelaide United tersebut mengakui bahwa ia sudah dalam kondisi terbaiknya.
Oleh karena itu, ia siap memberikan yang terbaik untuk
negaranya dalam laga melawan Bahrain dan Timnas Indonesia nanti.
Tekad Goodwin ini juga bisa menjadi ancaman buat timnas Indonesia.
Pasalnya, penyerang Australia ini telah memiliki banyak pengalaman dan malang melintang di dunia sepak bola
Oleh karena itu, pada kesempatan yang bagus ini, ia akan memberikan yang terbaik buat tim.
“Namun, demikian, saya juga selama tiga atau empat tahun
terakhir berjuang melawan beberapa cedera yang menganggu,” kata Goodwin.
“Saya rasa sekali lagi, patah tulang rusuk di akhir musim lalu bukanlah yang saya inginkan.”
“Itu bukan cara yang ideal untuk mengakhiri dan saya berpikir
lagi ‘oke, ini dia, cedera lain yang saya alami karena ketidakberuntungan’.
“Namun, itu memberi saya kesempatan yang baik untuk
menyegarkan diri, kesempatan yang baik untuk masuk ke pusat
kebugaran dan mencoba memperkuat segala hal di sekitar dan saya merasa sangat baik,” jelasnya
Ia tak sabar bisa memberikan kontribusi dengan mencetak gol dan assist nantinya.
“Seperti yang saya katakan saya telah mencapai puncak di level
klub saya, saya merasa sangat baik dan sangat kuat,” tutur Goodwin.
“Saya berkomitmen pada kampanye ini, tentu saja saya akan berusaha membawa Socceroos ke Piala Dunia lagi,” pungkasnya.
1 thought on “Craig Goodwin Striker Timnas Australia Comeback Dari Cedera”