Como 1907 Bisa Datangkan Pemain Indonesia, Mesti Ada Syarat
2 min readMAU GOL – Kamis 16 Mei 2024 07:39 WIB
Como 1907 berhasil mencatatkan sejarah dengan promosi ke
kasta tertinggi Liga Italia, yaitu Serie A, untuk kali pertama dalam dua dekade.
Promosinya Como 1907 ke Serie A jelas mencuri perhatian
banyak pencinta sepak bola Tanah Air
Pasalnya, Como 1907 berada di bawah asuhan Djarum Group
yang merupakan salah satu perusahaan terbesar di Indonesia.
Tidak heran, banyak yang akhirnya mengikuti perkembangan
I Lariani hingga bisa promosi ke Serie A.
Di sisi lain, tidak sedikit yang berharap bahwa akan ada pemain
Indonesia yang bisa berlaga di Serie A.
Dengan adanya tim milik orang Indonesia,
setidaknya bisa membantu mengorbitkan para pemain Indonesia.
Akan tetapi, keinginan masyarakat untuk melihat para pemain
Tanah Air merumput di Serie A tidak mudah terwujud.
Hal itu dikarenakan Como 1907 dipastikan tidak akan
mendatangkan pemain Indonesia, setidaknya untuk saat ini.
1 Syarat Untuk Pemain Indonesia
Pernyataan itu disampaikan langsung oleh perwakilan Djarum
Group, Mirwan Suwarso, dalam temu media dengan berbagai
platform KG Media, termasuk MAUGOL.co
Mirwan menyampaikan bahwa Como 1907 akan mencari
pemain yang sudah siap tempur untuk musim depan.
Ia menilai bahwa para pemain Indonesia hanya akan menjadi cadangan di skuad I Lariani.
Kondisi tersebut tentu akan merugikan pemain dan klub sendiri
karena kekurangan slot untuk pemain non-Uni Eropa.
“Dilihat dari evaluasi data, pemain Indonesia kalau masuk ke
klub kami pasti akan jadi cadangan bahkan mungkin tidak main sama sekali. Ngapain?” ungkap Mirwan.
“Itu akan merugikan pemainnya, juga merugikan kami.
Klub jadi kekurangan slot untuk pemain,” lanjutnya.
Selain itu, Mirwan mengatakan bahwa para pemain Indonesia
masih kesulitan untuk beradaptasi di luar negeri jika berkarier sendiri.
“Akan tetapi dari pengalaman di Garuda Select, pemain
Indonesia apabila ke luar negeri susah beradaptasi kalau sendirian,” ujar Mirwan.
“Berarti mereka harus berdua atau bertiga. Kalau mereka
datang berdua atau bertiga, habis langsung slot pemain asing kami.”
“Nanti kami akan punya 2 atau 3 slot untuk pemain Indonesia yang tidak akan bermain.”
“Jadi kalau sekarang mustahil kami melakukan hal itu.
Kami akan merugikan diri sendiri, membatasi kemampuan kami
untuk belanja di bursa transfer,” imbuh Mirwan.
Meski demikian, Mirwan mengungkapkan bahwa pihak Como 1907
kini hanya bisa membantu lewat sumber daya dengan bekerja bersama PSSI.
Menurutnya, apabila memaksa untuk mengorbitkan pemain
Indonesia lebih dini, maka klub dan pemain itu sendiri akan mengalami kerugian.
“Kami pasti akan terus bekerja sama, nanti tanggal 25-30 Timnas U-20 akan TC di Como,” ucap Mirwan.
“Kami akan kasih semua fasilitas lapangan, restoran, kami sediakan makan pagi dan siang.”
“Intinya kami saat ini lebih bisa membantu sharing sumber daya.”
“Tetapi kalau langsung mengkarbit seseorang dari Indonesia ke sini
bisa jadi bumerang buat dua-duanya. Kami akan rugi,
orang dari Indonesia-nya juga rugi,” tutur Mirwan menambahkan
Namun, untuk saat ini, Mirwan mengungkap bahwa Como 1907
bisa saja langsung mendatangkan pemain Indonesia ke Italia.
Hanya, syaratnya adalah pemain yang didatangkan adalah pemain tim wanita Indonesia.
Hal itu dikarenakan Como 1907 juga sedang membangun tim wanita